News Update :

Rabu, 10 November 2010

Selamat Datang Krakatau Steel...

Fiant-News, JAKARTA - PT Krakatau Steel (Persero) akan melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) dalam rangka penawaran umum saham perdana (initial public offering/IPO), Rabu (10/11/2010) pagi ini.

Saham KS akan dilepas sebesar 3,155 miliar saham baru atau sekira 20 persen dari modal yang ditempatkan dan disetor yang merupakan saham seri B dengan nominal Rp500 setiap saham. Adapun harga yang ditawarkan perseroan sebesar Rp850 per lembar saham.

Diketahui, IPO KS mendapat kecaman dari berbagai kalangan, khususnya politikus, karena harga saham yang ditawarkan terlalu rendah. Polemik ini tentu saja tidak menyurutkan keinginan KS untuk tetap IPO.

Adapun penjamin pelaksana emisi efek (underwriter) untuk pelaksanaan IPO Perseroan, yaitu PT Bahana Securities, PT Danareksa Sekuritas, dan PT Mandiri Sekuritas.

Masa penawaran saham perdana perseroan telah dilakukan tanggal 2-4 November. Perseroan bermaksud untuk menggunakan keseluruhan dana kas bersih yang akan diperoleh dari penawaran umum, setelah dikurangi emisi dan estimasi biaya-biaya lainnya di antaranya untuk mendanai investasi barang modal.

Ini sehubungan dengan rencana modernisasi dan ekspansi kapasitas produksi pabrik baja lembaran canai panas menjadi 3,5 juta ton yang diharapkan akan selesai pada 2013 mendatang yaitu sekira 35,8 persen.

Sekira 24,2 persen untuk meningkatkan modal kerja Perseroan dalam bentuk pembelian bahan baku iron ore pellet, scrap, billet, slab, dan bahan pembantu lainnya.

Kemudian sebanyak 25 persen untuk membiayai pematangan lahan seluas kurang lebih 388 hektare yang akan digunakan oleh perseroan sebagai penyertaan pada proyek pabrik baja terpadu PT Krakatau POSCO dan sekira 15 persen lagi untuk meningkatkan penyertaan modal pada anak usaha yaitu KBS dan KDL untuk peningkatan kapasitas bongkar muat pelabuhan dan peningkatan kapasitas pembangkit listrik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright Jalur Berita : Kabar Berita Terbaru dan Terkini 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.